Selamat datang di Media Komunikasi RW 13 Pekayon Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Indonesia. Blog ini berisikan informasi dan media komunikasi warga RW 12 Kelurahan Pekayon Jaya , Kecamatan Bekasi Selatan , Jawa Barat , Indonesia

Kegiatan Wisata Rohani bagi umat Islam 2015 di lingkungan RW 013

Assalamu'alaikum Wr. Wb./Salam Sejahtera

Dalam rangka meningkatkan pendidikan keagamaan di lingkungan Rukun Warga 013, Kelurahan Pekayon Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat dan memanfaatkan waktu liburan sekaligus mendapatkan siraman rohani bagi umat lslam, Sub Seksi Kerohanian lslam akan menyelenggarakan kegiatan Wisata Rohani bagi Umat lslam di lingkungan RW 013 (Keputusan Ketua Rukun Warga 013 Nomor: 3 /SK-RW 01311112015 tanggal 21 Februari 2015 Tentang Panitia Wisata Rohani Bagi Umat lslam, Seksi Kerohanian Rukun Warga 013, Kecamatan Bekasi Selatan)

Firman Allah SWT:
Dan bersegerakan kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertaqwa” (QS: Ali Imran 133)
“…….Allah SWT meninggalkan orang beriman di antara kamu dan orang-orang yang diberi Ilmu pengetahuan beberapa derajat …….” (QS: Al-Mujadalah 11)

Tujuan Kegiatan Wisata Rohani bagi umat Islam 2015 di lingkungan RW 013 adalah meningkatkan kebersamaan warga khusunya di lingkungan RW 13, sebagai sarana silaturahmi warga muslim khususnya di lingkungan RW 13 dan berpartisipasi dalam mensyiarkan Islam Rahmatan Lil’alamin. Tema yang dilaksanakan Kegiatan Wisata Rohani bagi umat Islam 2015 di lingkungan RW 013, yaitu Indahnya persaudaraan dalam naungan Islam serta Rumahku Surgaku, Lingkunganku Surgaku.

Asrama
Lokasi Kegiatan Wisata Rohani bagi umat Islam 2015 di lingkungan RW 013 berada di Pondok Pesantren Kilat Al-Hikmah, Ciawi- Bogor, Jawa Barat. Fasilitas tempat tidur terdiri dari : Kamar Santri (1-20): 88 Bed; Kamar Sakinah (A-B-C): 12 Bed; Asrama (1-4): 24 Bed; Pondok (1-2): 60 Bed; Kamar Sopir (1-3):  8 Bed dan Rumah Ustadz/Panitia (1-3): 12 Bed. Jumlah Total tempat tidur : 204 Bed.

Ruang Makan
Fasilitas Penunjang di Pondok Pesantren Kilat Al-Hikmah, Ciawi-Bogor, Jawa Barat, yaitu Masjid untuk 200 Jama’ah; Ruang Belajar : 100 kursi; Ruang Rapat : 100 Jama'ah; Perpustakaan Masjid; Lapangan Olahraga (Basket - Pimpong - Bola Kaki); Lapangan Rumput; Area Parkir; Hot Spot Area; Koperasi; Ruang Makan dan Dapur Umum.

Rencana penyelenggaraan Kegiatan Wisata Rohani bagi umat Islam 2015 di lingkungan RW 013 InsyaAllah dilaksanakan pada Sabtu - Ahad, 21 - 22 Maret 2015 dengan rencana kegiatan:


Panitia mengharapkan dukungan dari seluruh warga RW 13 dan Ketua RT 001 s.d. 012 bersama jajaran pengurus untuk dapat berpartisipasi di acara tersebut.

Kompensasi kegiatan peserta Kegiatan Wisata Rohani bagi umat Islam 2015 di lingkungan RW 013
Dewasa : Rp. 120.000,- (seratus dua puluh ribu rupiah) dan anak-anak 2 s/d usia 5 tahun : Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah).

Informasi dan Pendaftaran : 
- Rosyamsi Ahmad, HP. 0856 9106 2678
- Siti Khairiyah, HP. 0858 9079 082

Atau
Jl. Pulo Sirih Tengah 1, Kota Bekasi - INDONESIA

Phone: +6221 824 8437
Email : medkom.rw13@gmail.com


Galeri Foto kegiatan Wisata Rohani umat Islam 2015








Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...